Kebumen-BBPMP Jateng. Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Jawa Tengah (BBPMP Jateng) melaksanakan kunjungan kerja ke Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kebumen dalam rangka Koordinasi Program Sekolah Inti Transformatif pada Rabu, 27 Maret 2024. Dalam sambutannya Kepala BBPMP Jateng, Dr. Nugraheni Triastuti, SE., M.Si. menyampaikan “Kami sowan untuk menindaklanjuti hasil Rakor Terpadu Penjaminan Mutu Pendidikan yang mengundang seluruh Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Bappeda, Kepala BKD, Kepala Kandep Kemenag, dan Koordinator SPM se-Jawa Tengah. Tugas BBPMP Jateng nyambung dengan tugas OPD kabupaten/kota. Saat ini sedang trasformasi yg luar biasa, kami juga berupaya utk berubah. Sekolah inti akan dibantu untuk mengimplementasikan seluruh Kebijakan Merdeka Belajar.”
Lebih lanjut disampaikan bahwa transformasi di sekolah inti tersambung dengan tugas pengawas. SKP Pengawas diukur dari kinerja sekolah. Program ini juga berdampak pada kinerja guru serta kepala sekolah. Hasil kinerja sekolah akan diukur melalui Asesmen Nasional, yang akumulasinya menjadi kinerja pemerintah daerah, berupa rapor Pendidikan Daerah dan Capaian SPM. Program sekolah inti transformatif merupakan upaya BBPMP Jateng untuk menyesuaikan diri dengan transformasi yang dilakukan oleh organisasi pemerintah daerah (OPD) untuk dapat mendukung satuan pendidikan untuk peningkatan mutu. “Transformasi pada sekolah inti dan sekolah imbas, hasilnya akan dipanen oleh pemerintah daerah sebagai dukungan tranformasi birokrasi untuk mewujudkan Pendidikan bermutu”, tegas alumni Program Doktoral UNDIP ini.
Sekretaris Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kebumen, Afifah Indrawati, SE, Ak. MM, menyampaikan program sekolah inti ini dapat menjadi katalisator peningkatan mutu Pendidikan. Disdikpora Kebumen menyambut baik program ini. Beberapa hal perlu didiskusikan agar sesuai dengan kondisi di lapangan sehingga tercapai efektifitasnya. “Saya minta semua Kabid dan Pengawas mengikuti pembahasan ini sampai final”, tegas Bu Afifah.
Kabupaten Kebumen merupakan daerah yang tercepat merespon Program Sekolah Inti Transformatif yang diinisiasi oleh BBPMP Jateng ini. Untuk memperluas cakupannya, diharapkan Pemda mendukung dengan mengembangkan sekolah inti dan plasma baru yang dibiayai oleh daerah dan oleh Mitra Pembangunan. BBPMP siap memfasilitasi dengan konten materi, narasumber dan pendampingan yang sama dengan program sekolah inti yang dibiayai oleh BBPMP. “Jika sudah teridentifikasi calon Mitra Pembangunan potensial, kami siap bantu melakukan pendekatan dan koordinasi agar terjalin kerjasama antar sektor”, imbuh Bu Heni. Keberhasilan pola yang dilakukan Kabupaten Kebumen akan dijadikan referensi daerah lain dalam percepatan peningkatan mutu Pendidikan. (Dar)