Published On: 26 April 2022Categories: puisi

Hari Kartini,

bukan sekedar mengenakan kebaya

bukan sekedar mengenakan sanggul berat

atau baju adat daerah warna warni lainnya

 

Hari Kartini adalah semangatnya,

emansipasinya

menggebrak meja dan menjadi pionir

ora mung macak, manak, lan masak

bukan ingin sejajar dengan laki-laki,

atau melampauinya

hanya kesempatan yang sama

 

Teruslah berjuang perempuan Indonesia

kamu hebat

kamu kuat

jika terkadang kamu merasa lelah

tak apa, istirahatlah

karena kamu dapat bangkit lagi,

mewujudkan mimpi-mimpimu.

 

(Ghela, 2022)