Published On: 3 June 2022Categories: Berita, Headline

(Semarang, 03/06/2022). Dalam rangka meningkatkan kebugaran dan keakraban antar sesama pegawai, Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Provinsi Jawa Tengah melakukan kegiatan jalan sehat bersama. Jalan sehat ini adalah yang pertama sejak LPMP berganti nama menjadi BBPMP. Jalan sehat diikuti oleh seluruh pegawai mulai pejabat, pejabat fungsional tertentu, pejabat pelaksana, dan pegawai honorer. Pelaksanaan jalan sehat dilakukan pada hari Jumat, 3 Juni 2022, dimulai pukul 07.30 WIB, dengan start awal dan finish di depan Gedung Ki Hadjar Dewantara. Rute jalan yang dilalui merupakan jalan perumahan disekitar kantor dengan jarak yang ditempuh sekitar 2 Km.

Pelaksanaan jalan sehat diawali dengan sambutan dari Ibu Nugraheni Triastuti selaku Plt. Kepala BBPMP Provinsi Jawa Tengah. Pesan yang disampaikan dalam sambutan tersebut antara lain bahwa pelaksanaan jalan sehat ini bertujuan agar pegawai BBPMP menjadi lebih guyub dan rukun. Beliau berharap acara seperti ini agar dilakukan secara terus menerus setidaknya setiap 2 minggu sekali.

Acara jalan sehat ini disambut sangat antusias oleh pegawai, hal itu dikarenakan sudah lama lembaga tidak melakukan acara kegiatan keakraban seperti ini sejak adanya pandemi Covid -19.  Keantusiasan tersebut juga tergambar dari salah satu komentar salah satu pegawai. “Senang sekali ada acara jalan sehat kembali, kita tambah akrab dengan pegawai lain, mengetahui kondisi lingkungan sekitar kantor, dan yang lebih penting dapat hadiah sambel pecel gratis.” kata Sunarsono, pegawai senior BBPMP.

Acara jalan sehat diakhiri pada pukul 09.00 wib dengan makan bersama pimpinan dan staf dalam satu ruangan dilanjutkan pemberian hadiah berupa satu bungkus sambel pecel yang diproduksi oleh salah satu pegawai BBPMP. (Imron)